Aerasi merupakan sebuah proses penambahan udara ke dalam air atau zat lainnya. Proses ini bisa dilakukan menggunakan diffuser aerasi. Aerasi biasanya dilakukan pada air, makanan, atau bahkan minuman untuk meningkatkan cita rasa atau menyempurnakan pengadukan.
Selain itu, aerasi juga biasa dilakukan untuk mengolah air limbah. Hal ini bisa membantu meningkatkan efektivitas dalam pengolahan air limbah dan menghemat biaya operasional. Untuk mengenalnya lebih jauh, mari simak informasi di bawah ini.
Apa Itu Diffuser Aerasi?
Aerator diffuser merupakan sebuah alat yang digunakan untuk mengirim udara dengan oksigen yang menjadi limbah air dari industri. Alat ini berbentuk seperti disk, pelat atau tabung.
Diffuser biasanya akan menggunakan elemen keramik atau membran karet. Alat tersebut dapat menciptakan gelembung kasar dan halus secara konstan dan terus-menerus, sesuai keinginan pengguna.
Fungsi dari Aerator Diffuser
Sebagian orang mungkin belum mengetahui fungsi dari penggunaan aerator diffuser. Di bawah ini ada beberapa fungsi dari alat tersebut:
- Menciptakan Kontak Lebih Baik
Aerator diffuser dapat membantu menyebarkan oksigen secara merata pada kolam aerasi. Hal ini memungkinkan adanya kontak antara air limbah dengan udara dengan lebih baik.
- Menghemat Energi
Perlu diketahui bahwa sistem aerasi menggunakan diffuser lebih hemat energi bila dibandingkan dengan sistem aerasi mekanikal. Pasalnya, aerasi diffuser hanya menggunakan 1 unit blower untuk memenuhi kebutuhan oksigen pada kolam aerasi. Tergantung dari pemasangan diffuser yang disebar pada dasar kolam.
- Mengaduk Limbah
Diffuser tipe coarse bubble bisa diandalkan untuk mengaduk air limbah pada kolam equalisasi. Selain itu, bisa juga digunakan untuk air limbah dengan kekentalan yang cukup pekat dibanding air limbah lainnya. Misalnya, pada sludge holding tank untuk mencegah terjadinya anaerobik yang dapat menimbulkan bau tidak sedap.
- Mengoptimalkan Proses Transfer Oksigen
Diffuser dapat membantu meningkatkan efisiensi transfer oksigen pada kolam aerasi. Biasanya, tipe diffuser yang digunakan yaitu fine bubble.
Keuntungan Menggunakan Diffuser Aerasi
Menggunakan aerator diffuser dapat memberikan sejumlah keuntungan. Adapun keuntungannya yaitu sebagai berikut:
- Aerasi Lebih Efisien
Aerator diffuser melepaskan gelembung udara mikro yang lebih kecil dan lebih banyak dibandingkan sistem aerasi lainnya. Gelembung ini memiliki luas permukaan yang lebih besar, memungkinkan transfer oksigen yang lebih efisien ke dalam air. Hal ini menghasilkan proses pengolahan air yang lebih cepat dan optimal.
- Hemat Energi
Seperti yang diketahui, aerator diffuser menghasilkan konsumsi energi yang lebih rendah. Pasalnya, diffuser ini memiliki tekanan yang lebih rendah pada udara. Selain itu, alat ini juga memiliki kemampuan untuk meminimalisir energi yang digunakan dengan cara mengatur jumlah udara yang dimasukan ke dalam air limbah.
Dibandingkan sistem aerasi mekanik, diffuser membutuhkan blower yang lebih kecil dan beroperasi dengan daya yang lebih rendah, menghemat biaya operasional secara signifikan.
- Tahan Lama
Aerator diffuser terbuat dari bahan yang tahan lama dan tahan terhadap korosi. Hal ini membuatnya ideal untuk digunakan dalam aplikasi yang membutuhkan operasi 24/7 tanpa membutuhkan penggantian terlalu sering.
- Ramah Lingkungan
Diffuser dapat menghasilkan gelembung udara berukuran kecil sehingga dapat meningkatkan proses suplai oksigen pada air limbah. Hal ini membuat proses pengolahan limbah menjadi lebih efisien.
Dalam jangka panjang, proses ini dapat membantu meminimalisir pemanfaatan bahan kimia dalam proses mengolah limbah sehingga lebih aman terhadap lingkungan.
Aerator diffuser menawarkan solusi aerasi yang efisien, hemat energi, tahan lama, dan ramah lingkungan untuk berbagai aplikasi pengolahan air. Untuk mendapatkan perlengkapan pengolahan limbah – termasuk diffuser aerasi, jangan ragu untuk konsultasikan kebutuhan Anda pada yuanadam.com!